BOGOR – Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Suharso Monoarfa mengumumkan susunan kepengurusan PPP periode 2020-2025. Struktur Dewan Pimpinan Pusat (DPP) itu dibentuk untuk mengatasi tantangan pada Pemili 2024 mendatang.
“Kepengurusan ini sesuai dengan demografi pemilih pada masa yang akan datang. Tentu kita harus menjawab itu kira-kira yang tepat yang pas itu orang yang bisa menjemput kemenangan pada tahun 2024,” ujar Suharso dalam live streaming di Jakarta, Kamis (28/1/2021).
Suharso juga mengatakan, sususan kepengurusan ini dikategorikan berdasarkan kerja-kerja elektoral, organisasi manajemen dan fungsional. Sehingga nantinya bisa menjemput pemilih di 2024 mendatang.
“Jadi tentu kita lebih suka kalau kita memiliki pengurus-pengurus yang mempunyai sama perspektif dengan pemilih. Dengan demikian mereka bisa bertemu,” katanya.
Lebih lanjut Suharso berharap, dengan susunan baru ini maka bisa mengembalikan kejayaan PPP. Termasuk kepengurusan ini bisa bekerja keras di Pemilu 2024 mendatang.
“Inilah apa yang kami sebut dengan wajah baru. Wajah yang bisa menjaga PPP sendiri dan kemudian bisa menjemput masa depan itu dan kemudian memahami berdasarkan perspektif yang tepat. Dan mudah-mudahan itu bisa bekerja maksimal,” pungkasnya.
Berikut Susunan Pengurus PPP Periode 2020-2025:
Ketua Umum
Suharso Monoarfa
Sekretaris Jenderal
Arwani Thomafi
Bendahara Umum
Surya Batara Kartika
Wakil Ketua Umum
Zainut Tauhid
Arsul Sani
Ermalena
Amir Uskara
Musyaffa Noer
Wakil Sekretaris Jenderal
Qonita Lutfiyah
Idy Muzayyad
Wakil Bendahara Umum
Lukman Yani
Bidang Fungsional
Achmad Baidowi
Jafaruddin Harahap
Rendhika Deniardy Harsono
M. Qoyum Abdul Jabar
Saifullah Tamliha
Nyoman Anjani
Bidang Isu Strategis
Habib Hasan Mulachela
Warti’ah
Illiza Sa’aduddin Jamal
Joko Purwanto
Rina Fitri
Syamsurizal
Atik Heru Maryati
Ema Umiyyatul Chusna
Gus Rojih Maimoen
Andi Surya
Anggi A Paturusi
Irene Rusli Khalil
Bidang Pemenangan Dapil
Dony Ahmad Munir
Komarudin Thaher
Futri Gayo
Dewi Arimbi
Sarah Larasati
Habib Farhan Al Amri
Syarifah Amelia
Hilman Ismail Metareum
Yunus Razak
Ainul Yaqin
Hakim Muzadi
Nadia Hasna Humaira
Hendra Kusumah
Chairunnisa
Audy Joenaidi
Yudhistira Raditya Soesatyo
Adika Lubis
Sumber : jawapos.com